Beranda Pasaman Kadis Perikanan Pasaman Paparkan Budi Daya Ikan Air Tawar Pada Menteri KKP Kadis Perikanan Pasaman Paparkan Budi Daya Ikan Air Tawar Pada Menteri KKP
Menteri Kementerian Kelautan dan
Perikanan (KKP) Sakti Wahyu Trenggono Kunjungan Kerja dan panen raya
ikan mas di Kabupaten Pasaman.
Kedatangan
Menteri KKP Trenggono disambut langsung oleh Bupati Pasaman H. Benny
Utama, Forkompida, Sekda, Kepala OPD, Camat Rao Selatan , Wali Nagari
Sekecamatan Rao Selatan dan Pokdakan di lapangan bola Kauman Kecamatan
Rao Selatan, Jumat (4/6/2021).
Kadis
Perikanan Pasaman, M. Dwi Richie J.p, S.Pi, M.Si. dalam paparanya di
hadapan Menteri KKP dan Bupati Pasaman menyampaikan, dukungan Pemerintah
Daerah ( Pengembangan kawasan ) Perda 03 Tahun 2015 tentang kawasan
minapolitan dan Perda 01 Tahun 2021 tentang tata kelola perikanan.
Kemudian
luas areal budidaya 4.467 H, luas areal pembenihan 1.194 H dan luas
areal perairan umum 1.038 H. Serta produksi ikan konsumsi hasil budi
daya 54.503,97 ton, produksi benih 697.616, 400 ekor dan produksi
perikanan perairan umum 1.602,29 ton.
Seterusnya
nilai ikan konsumsi hasil budi daya Rp 995.209.181.000, produksi benih
Rp. 279.046. 560.000 dan produksi perikanan perairan umum Rp
48.068.675.000 serta jumlah Pembudi daya ikan 18.556 orang, jumlah UPR
80 UPR, jumlah Pokdakan 168 Pokdakan dan kebutuhan pakan 720.000
ton/tahun, pungkas Riche.
Sementara
itu Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono bakal memperjuangkan sarana
penunjang bagi penyuluh Perikanan Kabupaten Pasaman seperti kendaraan
operasional, dan akan mengusahakan bantuan Exavator bagi Pokdan didaerah
tersebut.
Dalam
kunjungan kerja tersebut Menteri KKP juga menyerahkan calon induk ikan
mas jayasakti 1000 ekor dan180 calon induk ikan lele Sangkuriang dari
BBAT Jambi, penyerahan calon Induk Ikan Mas Mustika sebanyak 200 ekor
dari BRPI Subang dan Penyerahan simbolis penerima bantuan kredit modal
LPMUKP. (Nurman).